Cara Mudah Menambahkan Halaman Baru Di Aplikasi Google Doc

Jul 7, 2022 - 23:01
Jul 20, 2022 - 11:39
 0
Cara Mudah Menambahkan Halaman Baru Di Aplikasi Google Doc

Satujatim | Salah satu layanan dari Google yang mendukung produktivitas, yakni Gogole Docs, turut memberikan kemudahan kepada pengguna untuk membuat atau menyunting dokumen.

Serupa dengan Micosoft Word, Google Docs juga hadir dengan fungsi dan fitur yang cukup serupa. Namun, perbedaannya terletak pada Google Docs bisa diakses di browser secara online saja.

sedangkan Microsoft Word adalah aplikasi komputer yang diakses secara offline ataupun online, meski umumnya pengguna lebih banyak menggunakan Microsoft versi offline-nya.

Sedangkan untuk pengguna yang masih awam dan belum pernah menggunakan Google Docs, mungkin ada sedikit perbedaan yang membuat bingung. Salah satu contohnya bagaimana cara menambah halaman baru untuk dokumen yang ditulis.

Mudahnya, jika pengguna memakai Microsoft Word, pengguna hanya perlu mengeklik tab “Insert” dan klik “Blank Page”, lalu akan muncul halaman baru di bagian bawah halaman awal.

Kalau begitu, bagaimana caranya menambahkan halaman pada Google Docs? Yuk, simak langkah-langkah di bawah ini untuk menambah halaman di Google Docs.

Cek DTP Online
Cek DTP Online

Cara menambah halaman Google Docs di komputer/laptop

  • Buka Google Drive terlebih dahulu dengan menulis "Google Drive" di mesin pencarian Google atau langsung ke halaman berikut : https://docs.google.com/
  • Kamu biasanya harus masuk menggunakan akun Gmail terlebih dahulu.
  • Setelah menyelesaikan proses login, kamu akan dialihkan ke halaman utama Google Drive.

Di halaman tersebut, terdapat tanda "+" yang bertuliskan "New". Klik simbol plus tersebut. Lalu, klik Google Docs. Kamu akan langsung dialihkan ke Google Docs dan bisa langsung mengetik di lembar kerja yang tersedia

Pada tampilan halaman lembar kerja, pindahkan kursor pengguna ke bagian yang ingin ditambahkan halaman.

Perlu diketahui, kalau seluruh bagian dari sebelah kanan kursor pengguna adalah bagian yang akan dipindahkan seluruhnya ke halaman baru. Setelah memindahkan kursor, pilih menu “Insert” di bagian atas. Pilih “Break”, lalu “Page Break”

Jika kamu menggunakan opsi setelan bahasa indonesia bisa lihat gambar berikut :

Shortcut untuk mempermudah pengaktifan fitur bisa dengan menekan Ctrl+Enter (Windows, Linux, Chromebook) atau Command+Enter (Mac). Untuk memastikan apakah halaman tersebut terpisah, kamu bisa mengaktifkannya melalui menu “View” lalu pilih “Show Print Layout”. Lembar kerja tersebut akan terbagi menjadi dua halaman yang berbeda.

Namun, jika kamu tidak mengaktifkan “Show Print Layout”, lembar kerja yang dipisah hanya akan dibatasi dengan garis tipis saja. Kini kamu sudah dapat menambah dan memisahkan tulisan dari lembar kerja ke halaman yang berbeda.

Sesuikan dengan gaya nyaman mode editing kalian masing-masing saja, fungsi halaman aka tetap mengikuti setelan pengguna seperti halnya pada Microsoft Word.

Cara menambah halaman Google Docs di HP

Buka aplikasi Google Docs di ponsel. Bila belum punya aplikasi ini, bisa langsung mengunduknya di toko aplikasi "Google Play Store" untuk Android atau "App Store" untuk iOS.

Setelah proses unduh selesai, kamu bisa login menggunakan akun Gmail. Kemudian, pilih dokumen yang ingin dibuka.

Atau jika ingin membuat lembar kerja baru, klik tanda "+" di pojok kanan bawah. Pilih "New Document" Klik logo berbentuk pensil pada kanan bawah aplikasi.

  • Pada mode editing, klik logo plus “+” pada kanan atas. Pilih “Insert”, lalu “Page Break”.
  • Setelah itu, akan muncul garis tipis putus-putus untuk menunjukkan halaman yang sudah terpisah.

Kamu dapat melanjutkan pengerjaan di bawah garis tersebut. Nah mudah bukan? demikian Cara Mudah Menambahkan Halaman Baru Di Aplikasi Google Doc selamat mencoba dari satujatim.com (bag/bag)

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow

Ashadi - SatuJatim Hanya Insan Sederhana Yang Suka Aroma Kopi Senja