Junjung Toleransi, Umat Kristiani di Gresik Rayakan Natal dengan Berbagi Lintas Agama
Momentum Natal menjadi ajang berbagi kasih antar umat beragama.
GRESIK | SatuJatim - Dalam rangka merayakan Hari Raya Natal tahun 2022, Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) menggelar ibadah raya dan kegiatan bakti sosial bersama anak-anak yatim lintas agama di Aula Gedung GPdI, Jl Setia Budi Alun-alun Gresik, Minggu (25/12/22).
Indahnya warna toleransi beragama saat Perayaan Natal 2022 dapat dilihat dalam rangkaian kegiatan bakti sosial kepada anak-anak yatim muslim yang tinggal disekitar Gereja. Momentum Natal menjadi ajang berbagi kasih antar umat beragama.
Asisten 1 Sekretariat Daerah Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kabupaten Gresik, Suyono menuturkan kehadiran negara dalam memberikan pelayanan keamanan untuk saudara kristiani sesama tanah air.
"Negara hadir dalam memberikan perlindungan kepada tiap-tiap penduduk indonesia untuk melaksanakan peribadatan sesuai agama dan kepercayaan masing-masing. Perasaan aman sebagai simulasi bentuk aksi warga Gresik dalam menyuburkan nilai toleransi," tuturnya.
Upaya Pemerintah Daerah dalam memberikan kenyamanan dilakukan dengan mengerahkan seluruh OPD dari polisi hingga tentara.
"Pemerintah sudah mengadakan apel sejak kemarin khusus untuk perayaaan natal. Kita juga memberikan perbaikan penataan Gereja yang masuk dalam kawasan Heritage city demi menunjang kenyamanan masyarakat," tambahnya.
Pendeta GPdI Alun-Alun Gresik, Henoch Bayu menerangkan momentum natal sebagai kesatuan cinta tanpa adanya perseteruan. Kegiatan bakti sosial sebagai penyaluran naluri berbagi kasih umat kristiani.
"Perayaan Natal adalah hari kasih sayang kepada seluruh umat beragama. Kami turut merasakan apa yang dialami saudara setanah air, dengan begitu diadakannya kegiatan berbagi kasih lintas agama," terangnya.
Tanpa ada bumbu arogansi, para jemaat GPdI memberikan penyerahan bantuan secara simbolis sesuai nilai bakti ketuhanan.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Asisten 1 Sekretariat Daerah Gresik, Camat Gresik, Wakapolres Gresik, dan Jajaran Forkopimcam.. (ovi)
What's Your Reaction?