Inilah Tata Cara Dan Bacaan Doa Menyembelih Hewan Kurban Yang Benar

Seorang jagal harus mengetahui tata cara dan doa menyembelih hewan kurban yang sesuai sunnah atau syariah. Hal ini agar kurban diterima oleh Allah SWT.

Jun 17, 2024 - 05:11
 0
Inilah Tata Cara Dan Bacaan Doa Menyembelih Hewan Kurban Yang Benar
Ilustrasi sapi kurban yang akan disembelih pada Idul Adha ini.

SatuJatim | Surabaya - Para jagal yang akan melakukan penyembelihan hewan kurban di hari raya Idul Adha ini harus mengetahui tata cara dan doa menyembelih hewan kurban yang sesuai sunnah.

Pertama, sebelum menyembelih hewan kurban, agar mengucapkan beberapa bacaan berikut ini:

Bismillaahi Allaahu Akbar, Allaahumma haadza minka wailaka, Allahumma taqabbal minni (untuk diri sendiri)/taqbbal min .... (Sebut nama lengkap pemilik hewan kurban)

Artinya: Dengan nama Allah, Allah Maha Besar. Ya Allah, ini kurban dari-Mu dan untuk-Mu. Ya Allah, terimalah kurban ini dariku/dari .... (Sebutkan nama).

Setelah itu, juga harus diperhatikan terkait tata cara menyembelih hewan kurban dengan benar seperti berikut ini:

  1. Hewan Kurban dipastikan telah memenuhi syarat usia maupun kesehatan dan tidak memiliki cacat.
  2. Hewan kurban baik sapi atau kambing dipastikan tidak memberontak saat disembelih dengan cara dipegang oleh beberapa orang atau diikat dengan tali.
  3. Beberapa doa dianjurkan untuk diucapkan diantaranya adalah basmalah, shalawat kepada nabi dan takbir tiga kali. Setelah itu doa menyembelih hewan kurban dibaca dengan benar.
  4. Posisi hewan kurban menghadap ke arah kiblat dengan posis leher tidak ada penghalang seperti kain atau tali yang bisa mengganggu proses penyembelihan.
  5. Menggunakan pisau khusus untuk menyembelih yang tajam untuk memutuskan saluran napas, saluran makanan, dan pembuluh darah yang ada di bagian leher.

Itulah beberapa tata cara menyembelih hewan kurban yang sesuai dengan aturan agama Islam atau sunnah agama.(*)

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow

super1media Satu Media